Follow Us

Saturday, December 20, 2008

Densha Otoko



Densha Otoko alias Train Man ini mengisahkan bagaimana seorang cowok kuper mengejar cintanya pada seorang gadis cantik dan bergaya hidup mewah. Pertemuan awal mereka adalah sang cowok menolong si cewek di kereta lantaran diganggu oleh seorang pemabuk. Semenjak saat itu, sang cewek mengirimi mug bertuliskan Hermes kepadanya sebagai ucapan terima kasih.

Itulah awal mulanya timbul cinta di hati si cowok. Lantas sang cowok berusaha untuk mendekati si cewek. Berkonsultasi dengan teman2 di salah satu komunitas di dunia maya adalah upaya yang dilakukannya setiap hari. Mujurnya, teman-temannya sangat mendukungnya dan memberi tips-tips bagaimana agar bisa bersama si Hermes. Yup! Sang cowok menamakan si cewek sebagai Hermes dalam dunia maya. Sementara dirinya sendiri sebagai Densha Otoko.

Kisah ini merupakan kisah nyata yang dituangkan ke dalam komik dan juga telah lama dibuatkan versi dorama dan movie-nya.

Kalau cuma membaca komiknya yang disajikan 1 buku saja jelas kurang mengena. Kurang greget kali ya. Kok singkat amat? Tapi lumayan menghibur kok. Melihat perjuangan sang cowok yang jelas saja mengubah penampilannya demi ketemu sang cewek namun tidak mengubah karakter si cowok loh. Karena si cowok tetap "be himself" ko di depan sang cewek. So, hebatlah nih cowok bisa juga ngerebut hati si cewek yang notabene sudah punya pacar. Dan jelas saja pacarnya "perfect" donk. Hihi itu sih kata teman si cewek loh.

Silahkan baca sendiri untuk lebih jelasnya ya.

Picture credit to the rightful owner

No comments:

Post a Comment

leave your comment here!