Follow Us

Tuesday, November 23, 2010

Egois Tinggi Meski Tak Lagi Muda

11/23/2010 08:14:00 AM 2 Comments




(ditulis selepas sholat Idul Adha)

Seperti tahun lalu, inilah Idul Adha kedua di sini... Yaa lagi-lagi tidak di rumah. Sepertinya selama 8 tahun ini baru sekali di tahun 2008 aku Idul Adha di rumah...
Kemarin alias Kamis minggu lalu baru saja pulang gimana mau balik lagi kan? Sementara tar malem mesti ke Bengkulu ada pertemuan...

Hmm tadi kan sholat di masjid deket MAN seperti tahun lalu... Nah, hal biasa kan datang sebelom sholat dimulai? Sekitar 06.45 aku jalan kaki ke masjid. Nah, begitu aku masuk, masih banyak ruang kosong di barisan-barisan depan sekitar 3 shaf... tapi kok sudah terbentang sajadah2 gitu di sana ya... emang ada orangnya alias sudah di-cup-in atau memang itu sajadah dari masjid dan belum ada yang nempatin aja atau ga ada yang mau di duduk di sana? Well, aku pun akhirnya memilih di shaf ke-4 paling ujung kanan. Dan di situ pun aku lihat sudah ada sajadah terbentang juga. Bodo ah kalo emang ada orangnya toh ga muncul-muncul... aku pun duduk sambil menunggu waktu sholat tiba.

Tak lama kemudian datanglah 2 orang wanita ke dekatku, yang satu sekitar 40an dan satu lagi 70an. Sepertinya ibu dan anak. Lalu sang anak menitipkan Emak-nya itu padaku. Pada mulanya aku tidak mengerti 2 orang itu bicara apa padaku. Meski sudah 2 setengah tahun aku di sini tapi masih belum mengerti juga bahasa Mukomuko yang dituturkan penduduk asli. Yah, harap maklum saja karena keseharianku yang paling dominan kan di kantor sementara bahasa sehari-hari di kantor adalah bahasa Bengkulu. Aku cuma bisa menangkap bahwa sang anak bilang, "Boleh kan numpang Emak di sini?"
"Boleh", kataku.
Ya jelas boleh-boleh saja kan? Ini kan rumah Allah, siapa pun boleh menempati shaf yang ada untuk beribadah pada-Nya.

Aku pun bergeser ke kanan (semakin ujung), sementara wanita yang semula di sebelah kiriku pun bergeser untuk Emak tersebut. Finally, sajadah yang semula ada di situ tertimpa sajadah Emak. Setelah itu pun Emak duduk. Lalu Emak minta aku ambilkan tas mukena yang ada di depannya. Ku ambilkan lalu kuserahkan ke tangannya.

"Kacomato!", katanya.

Oh ternyata minta kacamata. Ok, kuambilkan dari tasnya. Kemudian, di depan terlihat petugas yang mengumpulkan infaq datang.

"Amplop Emak!", teriaknya.

Well, kuambilkan dari tasnya. Oh ternyata masih kosong. Kusodorkan saja padanya. Emak pun merogoh uang dari bajunya lalu diserahkan padaku. Ok, aku pun langsung berdiri dan jalan ke depan. Tapi telat! Sang pengumpul sudah ke shaf Bapak-bapak. Akhirnya kutitipkan pada ibu-ibu di shaf paling depan. Beres!

Tak berapa lama, shaf diminta bergeser ke depan. Aku pun bergeser ke depan. Begitu pula Wanita di samping Emak. Kudekatkan mulutku ke kuping Emak, kubilang agar Emak pindah dari sajadahnya dulu biar kupindahkan sajadahnya ke depan. Hmm, Emak memang sudah renta. Sekedar memindahkan badannya dari sajadah saja sudah susah. Tak bisa dibandingkan dengan aku dan wanita sebelah Emak yang masih muda dengan begitu mudahnya bergerak.

Beberapa menit kemudian, datanglah seorang ibu (kutaksir sekitar 40an) dan seorang anaknya (sekitar 12 tahun) tiba-tiba marah-marah dengan Emak. Yah, tak enaklah kata-katanya. Apalagi menyuruh Emak pindah. Jangankan pindah dengan sendirinya, berdiri sendiri saja Emak sudah tak mampu. Harus aku bantu untuk berdiri.

"Ambo la letak sajadah di siko!"

Ibu itu bersungut-sungut mengutuk Emak yang tak tahu apa-apa.

"Ambik duso!"

Lalu ibu itu pindah ke depan setelah mengambil sajadahnya dengan muka masam.

Astaghfirullah. Sebegitunya sih. Seorang ibu usia 40-an marah-marah dengan Emak yang sudah tua renta hanya gara-gara sajadah yang sudah di-cup-in ditempati Emak. Yaela buk, sudah tahu mau sholat Idul Adha pastilah jamaah itu banyak yang datang. Siapa cepat dia dapat! Kenapa mesti nge-cup sajadah seperti itu tak lebih seperti anak kecil. Jika mau duduk di situ, ya duluan dunk datangnya. Memang aneh aku liat. Huhhh, kebangetan deh. Ga panteslah orang sedewasa itu masih bertingkah seperti itu. Egois sekali. Sepertinya memang umur tak selalu menentukan kedewasaan seseorang. *duh kenapa aku malah ngomel-ngomel gini nih hihi

Memang aku merasakan pemandangan yang aneh tatkala aku memasuki masjid dan melihat sajadah-sajadah kosong di antara shaf-shaf dan tak ada yang menempati sehingga shaf belakang penuh duluan. Lalu satu per satu sajadah itu terisi. Dan aku pun tak tahu apakah sajadah itu ditempati oleh orang yang nge-cup tempat atau memang murni orang yang baru datang. Mungkin hal seperti ini tak terjadi di barisan pria ya. Kulihat pria tertib. Lagian, ide nge-cup dan pakai marah-marah memang hanya ada pada wanita kali ya. Pria mana cocoklah marah-marah seperti itu. Hehe. Salut deh sama cowo!

Selamat Idul Adha!