Follow Us

Tuesday, May 23, 2017

Buku TPA dan Bahasa Inggris Persiapan SIMAK UI S2

5/23/2017 12:37:00 PM 26 Comments


Hai Pembaca yang budiman, menimbang dari banyaknya views yang menuju ke posting saya berjudul Pengalaman TPA SIMAK UI Pascasarjana dan juga pertanyaan melalui email, whatsapp bahkan pesan Instagram yang masuk ke saya (terima kasih untuk antusiasnya duhai pembaca pencari ilmu sekalian), dengan ini saya buat posting sharing tentang buku dan materi yang bisa digunakan untuk persiapan SIMAK UI S2.

Catat! Ini berdasarkan pengalaman saya saja. Dan ini untuk belajar sendiri tanpa les/kursus. Saya akan beri review (bukan dalam rangka promosi). Pada dasarnya buku apa saja bisa digunakan untuk persiapan asal dipelajari. Semakin banyak buku semakin baik. Di antara buku-buku itu mirip-mirip isinya dan saling melengkapi. Perbedaan umumnya ada di cara penyelesaian. Ada yang dijelaskan, ada yang tidak. Ada yang memberi tips cepat, ada yang tidak. Soal yang sama pun beda penulis buku bisa jadi beda jawaban. 

Catatan: setahu saya tidak ada buku khusus SIMAK UI S2 yang beredar di pasaran. Soal TPA SIMAK UI S2 tidak beredar bebas. Jadi, untuk TPA pakai versi OTO Bappenas sudah cukup. Begitu pula untuk Bahasa Inggris pakai buku TOEFL standar ETS sudah cukup.


BUKU

1. Master Piece TPA Versi OTO Bappenas oleh Tim Litbang Media Cerdas



Buku ini berisi kumpulan soal TPA OTO Bappenas. Ada tips-tips cepat penyelesaian soal matematika dan juga sedikit materi ulasan di awal bab. Isi seperti yang diujikan di tes TPA OTO Bappenas. Bagi yang pernah tes TPA OTO Bappenas, sudah tahu seperti apa tes TPA.

Saya beli buku ini di gramedia via online seharga Rp. 123.000 (belum diskon).


2. Rekor Nilai 709,5 TPA Versi OTO Bappenas oleh Aristo Chandra dan Tim



Buku Aristo Chandra ini sepertinya cukup terkenal ya. Banyak blog yang menyarankan buku tersebut. Tidak ada salahnya coba dipelajari. Tapi pada dasarnya, karena ini standar OTO Bappenas, menurut saya soal-soalnya mirip dengan buku pertama (Master Piece). Mungkin perbedaan di cara penyelesaian soal (terutama matematika). 

Saya beli online di salah satu toko buku (lupa namanya maaf), harganya juga lupa. Saya lihat di dutailmu.com dijual seharga Rp. 88.000 (belum diskon).


3. Update Paling Komplit Drilling TPA Pascasarjana 10 Detik Per Soal oleh Dra. Dewi Kumaladewi, M.Psi dkk



Buku ini alternatif ketiga. Saya beli online di Gramedia seharga Rp. 67.000 (belum diskon). Kemungkinan saya beli ini karena ada tulisan yang memikat saya di halaman cover-nya. 

Saya memang tidak ingin terpaku satu buku saja sebagai modal belajar. Motto, semakin banyak semakin baik. Dan ternyata buku ini memang sedikit beda dari kedua buku di atas (meski yang mirip juga banyak). Menurut saya, baik untuk persiapan di bagian gambar. Karena di buku ini banyak soal gambar jaring-jaring kubus.


BAHASA INGGRIS

Judul: Bank Soal dan Strategi TOEFL Edisi Lengkap ETS



Buku ini menyajikan materi di awal-awal bab yang ditulis cukup ringkas (kurang mendalam) namun banyak soal latihan. Bukunya cukup tebal, sangat membantu untuk berlatih mengerjakan soal TOEFL karena soal-soalnya standar ETS (TOEFL ITP).

Buku ini saya beli offline di Gramedia Matraman. Harga Rp. 145.000 (belum diskon).



TIPS sebelum mendaftar SIMAK UI

1. Persiapkan diri jauh hari. Berlatih soal-soal TPA. Ada baiknya (tidak wajib) lalu ikut tes TPA OTO Bappenas. Selain berguna untuk menguji kemampuan kamu, sertifikatnya bermanfaat juga untuk dilampirkan saat pendaftaran SIMAK UI (tanggal tes di sertifikat maksimal setahun terakhir dari pendaftaran simak). Meski melampirkan sertifikat ini sifatnya opsional alias tidak wajib, tapi paling tidak kamu sudah pernah ada pengalaman. Sudah tidak kaget jika harus berhadapan dengan soal-soal TPA saat SIMAK UI. Sudah lebih siap. Ke mana dan bagaimana cara ikut tes TPA OTO Bappenas? Baca caranya di posting saya pengalaman tes tpa oto bappenas atau googling langsung saja nanti ketemu websitenya.

2. Berlatih soal-soal TOEFL standar ETS. Jika memungkinkan kursus akan lebih baik. Ada baiknya lalu ikut tes TOEFL ITP yang memang dari ETS (bukan TOEFL prediction ya). Jadwal bisa dilihat di www.iief.orgPengalaman saya dulu saya tes di IES Foundation Jakarta. www.ies.or.id. Saya belum sempat share pengalaman saya di blog ini. Jadi saat itu saya tes TOEFL dulu baru tes TPA. Sertifikatnya nanti bisa kamu lampirkan juga saat mendaftar SIMAK UI (tanggal tes maksimal setahun sebelum tanggal pendaftaran simak). Oya, pelampiran ini tidak wajib juga ya. Hasil simak ui tetap yang menentukan kelulusan.

3. Jika pada dasarnya kamu sudah pintar (Bahasa Inggris memang sudah ok, kemampuan TPA juga ok), belajar sendiri sudah cukup. Atau bahkan tanpa belajar juga bisa. Tapi hakekatnya belajar itu suatu ikhtiar (bagi kita muslim) sebelum mengikuti ujian. Dengan belajar matematika misal kita melenturkan otak yang bebal sudah lama tidak digunakan untuk berpikir menyelesaikan soal-soal hitungan, serta mengingat kembali materi-materi lampau. Plus lebih pede insha allah. 😊😉

4. Pahami jenis-jenis soal yang diujikan. Dengan demikian bisa diibaratkan kita menguasai medan sebelum pertempuran. Caranya bisa dengan bertanya orang yang sudah mengikuti tes atau pun baca-baca pengalaman orang di internet banyak. Setelah tahu jenis-jenis soalnya, berapa waktunya, kita bisa atur strategi kira-kira satu soal waktunya berapa lama untuk dikerjakan. Benar-benar seperti akan bertempur ya? Hehe. 

Setelah itu bisa try out sendiri pakai buku yang ada atau CD. Hal itu dalam rangka untuk pengenalan kemampuan diri, mengatur strategi paling baik untuk diri sendiri. Kamu lemah di mana, kamu paling banyak menghabiskan waktu di mana dan lain-lain.

5. Saat tes nanti, sebaiknya kamu bulatkan jawaban yang kamu yakin jawabannya saja (khusus TPA). Berani gambling? Berani nilaimu habis jika jawaban gambling-mu itu salah? Tak mengapa juga sih, palingan ikut tes lagi gelombang selanjutnya kalau gagal. Mau?

6. Kamu sibuk kerja? Iya sama saya juga. Hehe. Itu dilemanya. Bagaimana cara mengatur waktu ya? Yang paling tahu tentangmu adalah diri kamu sendiri. Kapan kamu punya waktu luang, sempatkan. Misal kerja Senin sampai Jumat, pulang kerja capek. Intinya adalah sempatkan. Barang sejam sehari tapi rutin akan lebih baik. Kamu juga punya waktu libur Sabtu Minggu untuk belajar. Atau pun hari libur nasional.

7. Ga mood belajar? Ini juga problem yang saya alami. Kalau kamu mengalami ini, kamu ga sendirian. Ada kalanya memang semangat belajar. Tapi ada kalanya ga mood. Kalau kamu bisa lindas itu rasa ga mood akan sangat bagus, tapi kalau saya ya tidak saya paksakan. Biasanya kalau sudah tidur mood baik akan datang.

Sekian sharing dari saya. Semoga bermanfaat buat kamu yang berencana untuk ikut SIMAK UI. Kalau kamu ada rekomendasi buku lain boleh di share ya. 




Thursday, May 18, 2017

Misi Terselubung Perekrutan Pegawai/Tenaga Kerja Baru

5/18/2017 10:09:00 AM 3 Comments


Hai Sobat, lama tidak posting ya. Kali ini saya punya tema baru tentang perekrutan pegawai atau tenaga kerja baru. Hal ini saya angkat karena ada yang menggelitik pikiran saya. Kejadiannya baru kemarin sore tepatnya. Jadi ceritanya di tempat saya kerja ini sedang ada perekrutan tenaga kerja baru. Tidak banyak yang dibutuhkan, hanya satu orang saja. Pelamar pun dibatasi tidak usah banyak-banyak. Cukup 3 orang saja. Dari ketiga orang itu semuanya perempuan.

Perempuan A
Berhijab. Usia 29 tahun. Lulusan D3. Sudah Menikah. Ramah. Sopan. Sedang bekerja di tempat lain. Punya pengalaman kerja di tempat-tempat sebelumnya. Tahu  tentang gambaran tempat yang sedang dilamar. Penampilan biasa. Face: average.

Perempuan B
Berhijab. Usia 20 tahun. Lulusan SMK. Single. Sedang bekerja di tempat lain. Agak pendiam. Tidak ada gambaran tentang tempat yang dilamar. Penampilan menarik. Face: very pretty.

Perempuan C
Berhijab. Usia 22 tahun. Lulusan S1 (fresh graduate). Belum pernah bekerja. Tampak kalem. Ada sedikit gambaran tentang tempat yang dilamar. Penampilan biasa. Face: pretty.

Dari ketiga kandidat tersebut, manakah yang paling siap? Saya tidak ingin membahas tentang siapa yang saya jagokan atau apa. Namun yang menggelitik adalah perkataan salah seorang pejabat yang merekrut.

Beliau bilang, “Sayang sekali yang saya jagokan menyatakan tidak siap.”

“Loh, kenapa memangnya, Pak?” tanya saya.

“Katanya, bosnya tidak mengijinkan dia keluar. Padahal saya pengen dia keluar dari kerjaannya itu.

“Oh, jadi itu misi Bapak? Misi terselubung,” timpal saya.

Paham maksudnya sobat? Saya jelaskan. Jadi, kandidat yang dijagokan si Bapak pejabat kerja di sebuah tempat. Nah, menurut Bapak itu, tempat itu tidak bagus. Dengan melamar di sini, si Bapak berharap menyelamatkan dia dari kerjaannya itu.

Kerjaan yang dimaksud di sini (saya tidak akan sebutkan) bukan tempat remang-remang atau apa ya. Sehubungan dengan finansial lah. Nah, menurut si Bapak yang agamanya bagus, tempat tersebut tidak baik.

Wah, pemikirannya jauh ke situ ya si Bapak. Kalau saya sih ya misal jadi perekrut mencari yang memang kualitasnya seperti yang diharapkan untuk kerjaan yang akan dia pegang. Sesuai kebutuhan organisasilah istilahnya. Ya, mungkin itu seni perbedaan cara berpikir seseorang. Dalam perekrutan bisa ada tumpangan kepentingan atau pun misi terselubung. 


Tuesday, May 2, 2017

Mimpi Orang Tak Dikenal

5/02/2017 05:49:00 PM 0 Comments



Yang pernah mimpi orang tak dikenal angkat tangan?

Saya pribadi sering mengalami. Begitu terbangun dari tidur, teringat sosok dalam mimpi. Hati bertanya, siapa ya? Sepertinya belum pernah ketemu. Apakah benar-benar ada di dunia nyata? Di belahan dunia manakah dia? Bikin penasaran. Tapi ya sebatas saat itu saja. Setelah itu tak ingat lagi wajahnya. Padahal di mimpi itu jelas lihat wajahnya.

Pernah satu kali kayaknya berharap mimpi lagi. Sekedar ingin mengingat wajahnya kalau-kalau mimpi lagi, mau bilang begini, "Eh, kamu kan yang hadir di mimpiku kemarin. Kenalan donk..."

Haha. Just kidding. Lagian di mimpi itu kenal. 😊

Seingat saya sih sosok dalam mimpi-mimpi saya itu berbeda-beda. Kalau orangnya sama terus malah aneh jadinya. Betul?

Mimpi saya ini mimpi biasa sih tak ada yang istimewa atau bagaimana. Kategori mimpi baik menurut saya. Bukan mimpi buruk.

Kalau ada yang berpendapat mungkin memang pernah ketemu seperti papasan di jalan hanya sepintas lalu. Atau pernah melihat di suatu keramaian atau tempat tertentu tapi tak berkesan. Biarpun merasanya tak menempel di ingatan tapi otak sudah merekam. Lalu muncullah ia di mimpi. Hmm, mungkin saja...

Apakah cuma saya yang mengalami? Sepertinya tidak ya karena di posting saya sebelumnya tentang mimpi orang yang sama berkali-kali, ada pembaca yang sharing bahwa dia sering mimpi orang tak dikenal dan orang yang sama berkali-kali. Sampai akhirnya ketemu di facebook dan kenalan. Wallahu alam soal kisah itu benar nyata tidaknya tanggung jawab dia yang sudah menulis ya. Dia yang tahu.

Ok, sekian sharing hari ini. Apakah kamu juga sama?






Monday, May 1, 2017

Cerita 10 Tahun Blogging

5/01/2017 05:04:00 AM 0 Comments



Akhirnya hari ini blog saya ulang tahun yang ke-10. Mari potong kue hehe. Tak terasa sudah 10 tahun saja terlewati dengan cepat.

Saya awal blogging dulu bulan Mei 2007 kuliah di tingkat akhir lagi nyusun skripsi. Waktu itu masih jarang yang blogging. Saya belum punya teman dunia nyata yang blogging. Internet juga masih mahal. Saya blogging di warnet loh. Saya bela-belain rajin ke warnet.

Hp? Hp juga belum secanggih dan semurah sekarang ada internetnya. Hp saya masih hp jadul yang cuma bisa telpon dan sms.

Masuk 2008 ke atas saya mulai kerja, saya dapat teman-teman dunia nyata yang dekat mulai blogging seperti wee (alm), hifni, aprikuma, anisa dan nurul. Tapi mereka pada vakum. Tinggal saya dan hifni saat ini yang masih update

Jaman-jaman itu juga perjuangan kalau mau posting. Tak ada warnet. Kantor belum ada wifi. Jadi saya pakai hp buat jadi modem. Mana kuotanya mahal. Dan hp paling cuma tahan beberapa jam dicolok ke laptop. Kabelnya tak bisa sekalian charging. Nelangsa.

Page views
Jadi, biarpun sudah 10 tahun, tak perlu dipertanyakan kenapa page views baru 700 ribuan. Mengingat masa-masa susah itu. Lagipula ini blog personal suka-suka yang isinya random dan gado-gado. Bersyukur bisa tembus segitu. 

Blog saya mulai ada peningkatan drastis dari tahun 2013 hingga sekarang. September 2013 tercatat page views 60 ribuan dan 2016 menjadi 600 ribuan. Apa penyebabnya? Saya kurang tahu karena bertahun-tahun tak saya utak atik kecuali ganti template. 

Efek internet semakin murah bisa jadi salah satu penyebab. ☺

Tapi google plus views saya malah 2x lipatnya blog saya. Heran juga kenapa begitu. Tahu-tahu sudah 1,4 jutaan terakhir lihat sebelum dihapus google menu page views itu. 

Visitor
Bisa dibilang 99 % dari search engine. Orang-orang nyasar begitulah. Kalau melihat di statistik blogger, visitor dari berbagai negara. Kevalidannya kurang tahu. Indonesia masih mendominasi karena ini blog bahasa Indonesia. Disusul USA dan negara lainnya.

Posting
Ada masa-masa saya begitu produktif menulis tapi ada juga titik nadirnya. Posisi terendah saya terjadi di tahun 2011. Saya cek hanya 2 posting setahun. Hey, kemana saja saya. Setelah saya telusuri ternyata itu masa-masa sibuk kerja dari awal hingga akhir tahun. Pantas saja. Target saya sih minimal seminggu sekali posting. Sepertinya terlalu muluk. Ok, minimal tiap bulan ada posting. Ah, tapi rupanya cukup sulit realisasinya. Halah, alasan. 😊

Harapan
Semoga bisa segera tembus 1 juta page views.
Semoga bisa 1000 views per hari.
Semoga saya bisa terus posting yang bermanfaat dan berkualitas.

Happy blogging!