Follow Us

Tuesday, March 14, 2017

Karakteristik Memilih Pasangan Pria (Suami)




Kamu wanita single? Sedang dalam pencarian calon suami? Bingung menentukan kriteria yang baik itu seperti apa? Takut salah pilih dan menyesal seumur hidup? Memang betul dalam islam disebut ada 4 kriteria memilih pasangan (suami/istri) tapi tetap dibutuhkan karakteristiknya seperti apa. Berikut saya tuliskan karakteristik calon suami bagi wanita muslim menurut Syeikh Assim Al Hakeem. Siapa tahu membantu.

  • Religious (practicing)
Religious berarti religius atau saleh. Yang dimaksud di sini adalah pria yang practicing yakni bukan hanya tampak luarnya saleh melainkan yang mengamalkan ajaran islam dalam kehidupan sehari-hari. Jangan tertipu dengan jenggot panjang dan celana cingkrang di atas mata kaki tapi ternyata tidak sholat tepat waktu bahkan mungkin sholatnya bolong. Karena penampilan luar itu bukan jaminan.

  • Brave
Brave artinya berani. Seorang pria dituntut harus berani. Apa iya kamu (wanita) yang mau maju duluan (make the first move)? Saya pribadi setuju sekali dengan kriteria ini karena saya termasuk penyuka pria pemberani. A man has to be brave and a woman has to be strong enough to wait.

  • Generous
Generous berarti murah hati, baik atau royal. Hayo pasti mau kan dapat yang seperti ini? Pasti tak ada wanita yang suka dengan pria pelit. Betul?

  • Tolerant
Toleran itu penting sekali dalam rumah tangga. Dua pribadi berbeda kemudian bersatu pasti akan banyak ketidaksamaannya. Kalau prianya berlaku seperti auditor terhadap istrinya, misal istri belanja apa harga berapa sisanya berapa buat apa dsb, si istri pasti akan stres, rumah tangga seperti neraka.

  • Well dress and smell
Berpenampilan baik dalam berpakaian dan wangi. Maksudnya di sini menjaga kebersihan diri. Tidak bau keringat dan pakai baju kumal jarang dicuci.

  • Secretive
Tidak sesumbar, bisa menyembunyikan rahasia ranjang.




2 comments:

leave your comment here!