Follow Us

Tuesday, September 11, 2018

Summer in Beijing Day 4 (Summer Palace, Bei Hai Park, Xiu Shui Market, The Place Mall)



Berikut adalah perjalanan hari keempat di Beijing.

Toko wajib Baoshutang

Di toko ini kami diberi demo produk latex berupa bantal dan kasur. Petugas yang memberi penjelasan berbahasa Indonesia loh. Dua orang peserta yang disuruh memperagakan dapat scarf cuma-cuma. Ada demo demo telur tidak pecah walau ketindih badan di atas kasur latex. Wow. Benar telur asli itu bukan telur rebus. Hehe.

Baoshutang
Di sini kami juga bisa mencoba bantal dan kasurnya secara gratis. Tidur-tiduran di situ. Malah tidak boleh keluar dulu dari ruangan. Salah satu merk yang ditawarkan di sini adalah King Koil. Yang berminat, bisa membeli. Tak perlu khawatir kesusahan bawa, bisa dipaketkan. :)

Soal harga? Ya pastilah... Mahal. Tahu sendiri berapa kurs rupiah kita.


Toko wajib obat

Kami berkumpul di satu ruangan dan diberi penjelasan mengenai produk obat best seller China yang terdiri dari 8 macam. Setelah itu, ada pengecekan pembuluh darah gratis bagi yang berminat.

Obat yang ditawarkan di sini adalah herbal. Lagi-lagi harganya ya mahal.


Summer Palace

Summer Palace adalah tempat kediaman raja pada musim panas. Di tempat ini pemandangannya bagus. Mungkin karena ada danau dan juga jembatan. Pengunjung di sini ramai sekali. Mungkin karena hari libur. Di sini saya berjalan sendirian dan tidak mengambil foto diri saya sama sekali. Pokoknya saya berjalan mengeksplor wilayah ini.

Summer Palace

Saya sempat kepincut naik kapal tapi penjaga tiket seperti tidak paham saat saya tanya apakah kapalnya akan kembali lagi ke tempat awal dalam bahasa Inggris. Saya takut tidak balik lagi tapi ke tempat lain turunnya dan nanti malah saya sulit kembali dan waktu juga tidak cukup. Takut malah menyusahkan rombongan juga kalau saya ketinggalan atau tersesat karena tempatnya luas. Jadilah saya foto-foto saja dan menikmati keindahan alamnya. 

Lalu saya naik ke atas sebuah bangunan dekat loket kapal. Rupanya di dalamnya tempat orang jual suvenir. Saat saya masuk ke dalam, saya ditawari berfoto pakai baju tradisional ala Putri Huang Zhu begitu. Saat itu waktu kumpul sudah mepet tapi akhirnya berhasil foto juga karena sebentar langsung jadi. Tapi setelah itu saya menyesal. Kenapa? Karena harganya mahal. :D


Bei Hai Park

Bei Hai Park

Bei Hai Park ini adalah sebuah taman. Tidak jauh berbeda dengan Summer Palace, ada danau juga. Saya hanya jalan-jalan ke dalam. Ada kuil dan juga penjual suvenir. Ternyata di sini juga ada penyewaan baju tradisional untuk foto dan bisa bebas foto di sekitaran sebagai background.


Xiu Shui Market

Depannya sedang direnovasi

Masuk ke sini saya bosan. Kenapa? Karena bukan tujuan saya shopping. Ini tempat shopping semacam Mangga Dua. Akhirnya saya pun menunggu di luar saja.


The Place Mall

Sebelum kembali ke hotel, kami dipersilahkan untuk photo shop di depan The Place Mall yang ada LED besar sebagai background.



Bersambung day 5 ya! :)


No comments:

Post a Comment

leave your comment here!