Siapa yang hobi minum jus angkat tangan? Bosan dengan jus buah yang itu-itu saja? Readers, kali ini saya mau bagi resep membuat jus. Tapi bukan jus buah yang biasa kita minum. Pasti sudah pada tahu dari judul posting saya ini ya. Terong Belanda! Ada yang belum tahu apa itu terong belanda? Atau mungkin belum pernah melihat?
Terong Belanda ini memang termasuk terong-terongan. Warna kulitnya merah keunguan yang sudah tua. Kalau dibelah tampak seperti gambar di bawah. Sekilas mirip tomat. Berbiji dan warna dagingnya orange. Meski tampaknya menggiurkan namun dagingnya pahit kalau dimakan.
Manfaatnya banyak loh karena buah ini mengandung vitamin A, C, antosianin (anti oksidan), dan kaya serat. Berkhasiat untuk mencegah kanker dan sembelit. (Sumber: Wikipedia)
Harganya juga murah. Saya beli di pasar tradisional untuk 1 kg seharga Rp. 12.000,-. Mungkin kalau di tempat readers jauh lebih murah karena di tempat saya ini semua harga serba mahal. Biaya hidup di sini memang mahal. Jadi, harga sekian masih tergolong murah untuk ukuran di sini. Saya beli setengah kilogram saja dengan isi 10 buah.
Resep jus terong belanda ala saya:
1. 3 buah terong belanda.
2. Air putih sekitar 300 ml
3. Gula pasir 6 sendok teh
4. Madu 1 sendok makan
5. Es batu
6. Susu kental manis putih bila suka
Cara membuat:
1. Bersihkan terong belanda dengan air. Belah dua, kerok daging beserta bijinya dengan sendok seperti halnya mengerok alpukat atau buah naga.
2. Campurkan bahan 1 s.d 4 ke dalam blender lalu diblender.
3. Jus siap disajikan dengan es batu atau ditambah susu kental manis bila suka.
Tadaaa!!! Rasanya mirip jus tomat perpaduan jambu biji. Asem-asem gimana gitu. Bau khasnya si terong sudah tidak terasa lagi setelah jadi jus. Pahitnya juga hilang. Segar! :)
Selamat mencoba!
All pictures credit to Reana (taken by me).
All pictures credit to Reana (taken by me).
No comments:
Post a Comment
leave your comment here!