Follow Us

Friday, May 9, 2014

50. Hobby, Happy, and Money



Hobby, Happy, and Money adalah buku antologi bersama berisi flash true story (FTS) bertema 'aku dan uang'. Buku ini merupakan hasil lomba menulis yang diadakan di Grup ECA dengan Penerbit Ae Publishing. Alhamdulillah naskah saya masuk bersama para penulis lain.


Entah kenapa akhir-akhir ini saya kok kalau ikut lomba selalu saja mepet deadline. Berpacu dengan waktu begitu serasa ada tantangan. Meski terkadang sangat disayangkan naskah selesai pukul 12 malam lewat sedikit melebihi deadline 23:59. Jadilah tidak jadi dikirim. Sayang sekali. Sudah dua naskah yang seperti itu dan saya tidak mau lagi.

Kalau beberapa hari lalu saya berniat ikut lomba nulis. Begitu selesai satu naskah dan kirim, saya tidak berniat ikut satu lagi dikarenakan menurut hemat saya mungkin tidak akan terkejar waktu jika menulis ide original dari awal. Tapi eh kemudian saya ingat pernah menulis tema cerita anak tapi belum selesai. Akhirnya naskah itu saya rampungkan. Dan ya! Sejam sebelum deadline ready to sent! Haish... lega... Akhirnya ikut dua naskah. Hihi

Tapi sebenarnya saya tidak suka diri saya seperti itu. :(


Info Pemesanan (copas blog Ae Publishing):


Judul : Hobby, Happy, and Money
Pengarang : Lenni Ika Wahyudiasti, Dyah ISRaharjo, Roudhotul Jannah, dan ECA Lovers , dkk
Ukuran : 13 cm x 17 cm
Tebal : vi + 119 halaman
Harga : 33.000
Kontributor : 29.000

PEMESANAN :
Ketik: UANG# NAMA LENGKAP # ALAMAT LENGKAP # JUMLAH # NO TELP
Kirim ke : 082333535560

SINOPSIS :
“Nggak ikutan lomba bikin karya tulis inspiratif, Mbak?” tanya Dini, teman sekantorku tiba-tiba pagi itu. “Udah hampir deadline lho!”
“Lomba karya tulis? Di mana?”
“Lho? Memangnya Mbak Asti nggak tahu?” tanyanya heran. “Kantor pusat bikin lomba menulis dan fotografi dalam rangka hari ulang tahunnya. Hadiahnya uang tunai, Mbak. Pengumumannya ada tuh di website kantor pusat!” tutur Dini.
“Uang tunai, Din?”
“Iya, Mbak. Juara satunya dapet lima juta lho!” serunya. “Ikutan aja, Mbak. ‘Kan Mbak Asti udah biasa nulis.”
Lima juta? Wow, banyak banget! Sekuntum harapan tumbuh dan bersemi di hatiku. Kalau aku bisa ikut dan menang, hadiahnya bisa untuk beli laptop baru nih!

(Cuplikan Hobby, Happy, and Money)

No comments:

Post a Comment

leave your comment here!