Follow Us

Monday, April 2, 2018

Review Buku: Rezeki Level 9

Hari ini saya kembali ke Gramedia sepulang kuliah, tepatnya sepulang UTS MSSI. Saya naik angkot seperti biasa tapi sungguh heran saya bisa salah turun (padahal sebelumnya tidak pernah begini). Begitu sampai di seberang Klinik Pramitha saya merasa sepertinya saya sudah lewat. Akhirnya ketika ada penumpang turun saya ikut turun. Saya cek google map ternyata masih di depan beberapa meter lagi letak halte Tegalan. Jadilah saya jalan kaki sore-sore. :D


Sampai di sana saya membeli satu buah buku yaitu Rezeki Level 9 yang sedang diskon 15 persen sampai 30 April. Alhamdulillah. :D

Kali ini saya akan coba membuat review. 

Judul: Rejeki Level 9
Penulis: Andre Raditya
Cetakan pertama: Agustus 2016
Cetakan yang saya beli: Cetakan kelima November 2017
Dicetak oleh: PT Gramedia
Penerbit: PT Elex Media Komputindo
Jumlah halaman: 156

Dari cover-nya, buku ini mirip buku-bukunya Ippho Santosa. Berhubung judulnya juga membahas tentang rejeki, awalnya saya pikir bukunya Ippho juga. Eh, ternyata bukan. Saya kira demikian karena saya penikmat karya-karyanya Iphho Santosa. :D

Buku ini menceritakan tentang 9 level rejeki. Di sana dibahas mulai dari level 1 hingga level 9. Penasaran? Apa sajakah itu? 

1. Rejeki yang dijamin 
Rejeki yang diberikan karena sifat Ar Rahman Allah seperti napas, umur, waktu, berdetaknya jantung, mengalirnya darah, terbitnya matahari, pergantian siang dan malam, dan lain-lain. Semua itu berjalan teratur meski kita tidak memedulikannya.

2. Rejeki yang dipaksa
Sebab diperolehnya rejeki ini karena dipaksa seperti hutang, pinjam, kredit dan lain-lain.

3. Rejeki yang diupayakan
Rejeki ini diperoleh karena adanya upaya yang dilakukan seperti jika rajin belajar maka akan menjadi pintar, jika rajin bekerja maka karirnya bagus dan lain-lain.

4. Rejeki yang diminta
Rejeki yang datangnya karena diminta melalui doa.

5. Rejeki dari pertukaran
Datangnya rejeki ini karena adanya transaksi seperti jika butuh uang maka jual apa yang dipunyai, tukar keahlian dengan uang dan lain-lain.

6. Rejeki yang dijanjikan
Rejeki yang ini sudah tertulis di kalimat Allah misal sedekah akan diganti 700x lipat, shalat dhuha 6 rekaat sehari  akan dipenuhi kebutuhannya pada hari itu, dan lain-lain.

7. Rejeki keikhlasan
Rejeki ini dicontohkan bagi orang-orang yang ikhlas dalam melakukan sesuatu seperti penjaga masjid yang ikhlas membersihkan masjid bisa berangkat umroh dan haji tanpa biaya, seorang suami yang ikhlas menafkahi keluarganya dipermudah urusannya, dan lain-lain.

8. Rejeki yang disyukuri
Dengan adanya rasa syukur dari tiap rejeki yang diterima maka Allah akan menambah nikmat. 

9. Inilah rejeki yang dituliskan dalam judul.
Berhubung ini rejeki yang menjadi inti dalam buku ini, maka saya tidak akan membocorkannya. Biarlah teman-teman yang berminat/penasaran untuk membeli bukunya langsung. :D

Untuk rejeki level 9 ini saya sudah pernah dengar ceritanya loh sebelum saya baca buku ini. Hihi alhamdulillah. Jadi tidak kaget lagi. 

Selain deskripsi 9 level rejeki, buku ini juga menyebutkan penghalang masing-masing level rejeki. Rejeki level 1 sampai 8 mempunyai 1 penghalang namun rejeki level 9 mempunyai 2 penghalang. Wow!

Mau tahu? Nih, saya bocorkan. Penyebab pertama adalah dosa dan penyebab kedua adalah sombong.

Selain bahasan tadi, masih ada bahasan lain di buku ini. Jika kamu tertarik, silahkan baca saja bukunya ya! :D

Menurut penilaian saya, buku ini bagus untuk menambah wawasan dan keimanan. :)

See you next posting!



No comments:

Post a Comment

leave your comment here!