Follow Us

Friday, April 25, 2014

Proyek Crochet 8: Bobble Baby Bonnet


Libur 3 hari minggu lalu saya manfaatkan untuk membuat proyek crochet. Salah satunya adalah bobble baby bonnet seperti tampak pada gambar di bawah. Sebelumnya kan saya sudah membuat topi juga dengan motif bobble yaitu bobble earflap hat (ada di posting sebelumnya) yang lebih cocok untuk baby boy. Nah kali ini versi untuk baby girl. :)

tampak samping
Benang yang saya pakai adalah sisa benang yang sudah untuk membuat baby booties (proyek crochet 4) dan pink hat (proyek awal crochet) - ada di posting sebelumnya. Masih menggunakan Ice Yarns Magic Light warna pink white, material acrylic 100%, hook 5 mm. Tusuk yang dipakai adalah single crochet, double crochet, double crochet decrease dan bobble stitch.

dilipat ke samping

dilipat ke belakang

tampak depan


tampak belakang

pattern: http://www.mooglyblog.com/blackberry-salad-striped-baby-bonnet/

Selain itu, saya juga belajar tusuk kabel pakai cable needle pada knitting. Berikut hasilnya:


Ga begitu kelihatan ya karena benangnya warna gelap. Sebenarnya ada satu lagi pakai benang yang lebih cerah tapi sudah saya bongkar (tidak sempat difoto). Foto di atas itu polanya saya ambil dari bukunya Bu Juli Bolton edisi terbaru.

Next time pengen belajar tunisian crochet dan loom kntting. :)

No comments:

Post a Comment

leave your comment here!